|
SAJAK RASA
Pertanyaanku adalah:
kalimat apa yang hendak kau berikan ketika
ingin kutulis sajak untukmu?
Kau berserah padaku.
Pikirku adalah:
penjara hati, sekat rasa dan gelombang rindu
Pikirmu adalah:
alam entah dimana, tanpa manusia, tanpa sinyal
Aku bertanya kepada malam:
bagaimana menyiasati rasa
membongkar penjara dan kepapaan
Gerimis yang menjawab:
siang tadi mendung
dan esok matahari, aku tiada
angin menerbangkan asa
meliukkan tarian rindu
menyetuh luka yang nyaris binasa
: kita pernah mengalami hal-hal yang jauh lebih menyedihkan!
Aku masih ingin bertanya,
tapi malam utusanmu mengetuk pintu
berterus terang ingin menengok isi hatiku
: aku pernah mengalami hal-hal yang jauh lebih menyedihkan
Aku ingin kita sepakati beberapa hal saja:
di tengah kemiskinan dan ketidakberdayaan kita
kita masih bersyukur mengecap yang hanya ada pada kita
siang tadi mendung
esok matahari
dan kita bisa menikmati semuanya
dengan cara kita
kepercayaan
harapan
niat
doa
kepasrahan pagi kepada siang,
siang kepada malam
dan malam kepada cahaya
Aku tak akan bertanya lagi kepada diammu
karena kita telah punya kesepakatan rasa
sajak-sajak hati
sajak-sajak kerelaan
14-11-2011
SAJAK RASA
Pertanyaanku adalah:
kalimat apa yang hendak kau berikan ketika
ingin kutulis sajak untukmu?
Kau berserah padaku.
Pikirku adalah:
penjara hati, sekat rasa dan gelombang rindu
Pikirmu adalah:
alam entah dimana, tanpa manusia, tanpa sinyal
Aku bertanya kepada malam:
bagaimana menyiasati rasa
membongkar penjara dan kepapaan
Gerimis yang menjawab:
siang tadi mendung
dan esok matahari, aku tiada
angin menerbangkan asa
meliukkan tarian rindu
menyetuh luka yang nyaris binasa
: kita pernah mengalami hal-hal yang jauh lebih menyedihkan!
Aku masih ingin bertanya,
tapi malam utusanmu mengetuk pintu
berterus terang ingin menengok isi hatiku
: aku pernah mengalami hal-hal yang jauh lebih menyedihkan
Aku ingin kita sepakati beberapa hal saja:
di tengah kemiskinan dan ketidakberdayaan kita
kita masih bersyukur mengecap yang hanya ada pada kita
siang tadi mendung
esok matahari
dan kita bisa menikmati semuanya
dengan cara kita
kepercayaan
harapan
niat
doa
kepasrahan pagi kepada siang,
siang kepada malam
dan malam kepada cahaya
Aku tak akan bertanya lagi kepada diammu
karena kita telah punya kesepakatan rasa
sajak-sajak hati
sajak-sajak kerelaan
14-11-2011
No comments:
Post a Comment