About Me

About Me
Writer, Pengelola Rumah Baca Istana Rumbia, Staff redaksi Tabloid Taman Plaza, Admin Yayasan CENDOL Universal Nikko (Koordinator bedah cerpen OCK), perias dan Make-up artist PELANGI Asosiasi Entertainment, Crew Wonosobo Costume Carnival dan Crew 'A' Event Organizer (Multazam Network), pernah bekerja di Hongkong dan Singapura. Cerpenis Terbaik VOI RRI 2011, dan diundang untuk Upacara HUT RI ke 66 di Istana Negara bersama Presiden RI. BMI Teladan yang mengikuti Sidang Paripurna DPR RI 2011 dan menjadi tamu Ketua DPD RI. Dinobatkan sebagai Pahlawan Devisa Penulis Cerpen BNP2TKI Tahun 2011. Pemuda Pelopor Dinas Pendidikan, pemuda dan Olahraga Provinsi Jawa Tengah kategori Seni-Budaya Tahun 2012. Menyukai langit, stasiun kereta, dan warna biru. Salah satu penulis Undangan Event Ubud Writers and Readers Festival 2011 di Ubud, Bali. Dapat dihubungi via Email FB/YM : Nessa_kartika@yahoo.com.

Thursday, May 31, 2018

#puisi Surat Untukmu

Hai,
Kamu yang selalu sesakkan nafas tiap teringat. Kamu apa kabar?

Kamu telah menelan sedikit demi sedikit kegundahanku, menyadarkan inginku, menjadikannya milikmu. Ada rasa ingin terhubung melalui lorong lorong waktu, menembus batas kasat mata, tak hilang oleh lelah menempuh bertahun tahun cahaya. Sekarang rasa itu kemana?

Ada getar yang ditularkan tatapmu, menghujung di hariku. Menghujamnya dengan sepi tak terperi, karena kau tak disini. Tak pernah disini. Hanya yakinku kau masih aku.

Sampaikah pesanku?

Aku tau tersampaikan, dari gelisah di mata indahmu. Senyum di bibir bagusmu. Dan apakah itu resah yang kubaca?

Rindukah?

Mungkin aku membuatmu menyerah. Rasa ini pun sudah sangat payah. Kau dan kualitasmu, membuatku jatuh dan jatuh lagi. Namun ada dinding kaca, menahan langkahku... tebalnya tidak terperi. Terasa bagai patah hati.

Aku mencintaimu, selalu. Hatiku masih berhenti di suatu waktu dimana hanya ada aku dan panas tubuhmu.

Aku selalu ada untukmu...
Walau gundahku melumpuhkan semua peka. Hingga diam adalah jalan terbaik.

Aku merindukanmu, kau hanya perlu percaya.

#hotelKresna, Mei 2018
Mbuh nggo sapa

No comments:

Post a Comment